SOSIALISASI AKSELERASI UKS
Dwi S 21 Oktober 2019 15:36:53 WIB
Jurangjero Sida Samekta - Senin 21 Oktober 2019 diadakan Sosialisasi Akselerasi UKS dari UPT Puskesmas Ngawen I yang bertempat di RM Handayani Ngawen.
Sebagai penyelenggara dan Narasumber kegiatan ini yaitu dari UPT Puskesmas Ngawen I yaitu Ibu Kepala Puskesmas Dr. Pudyastuti, MM dan Bapak Sriyono. Usaha Kesehatan Sekolah (UKS) bertujuan untuk meningkatkan mutu pendidikan dan prestasi belajar peserta didik dengan meningkatkan perilaku hidup bersih dan sehat serta menciptakan lingkungan pendidikan yang sehat, sehingga memungkinkan pertumbuhan dan perkembangan yang harmonis peserta didik. Sasaran UKS yaitu peserta didik, pendidik, dan masyarakat sekolah.
Dan kegiatan pokok UKS dilaksanakan melalui Trias UKS/M, meliputi : pendidikan kesehatan, Pelayanan kesehatan, dan pembinaan lingkungan sekolah sehat. Adapun peserta yang hadir dalam acara tersebut yaitu dari Kecamatan Ngawen , kepala sekolah atau yang mewakili wilayah Puskesmas Ngawen I dan dari 4 Desa yaitu Watusigar, Beji, Kampung, dan Jurangjero. Dan komite Sekolah.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |