LOMBA POSYANDU BERPRESTASI
desajurangjero 30 Oktober 2025 20:32:15 WIB
JURANGJERO (Sida Samekta) - Kamis, 30 Oktober 2025 Kader Posyandu Kalurahan Jurangjero mengikuti lomba posyandu berprestasi Dinas kesehatan Kabupaten Gunungkidul 2025 yang bertempat di Hotel Cika Raya Wonosari.
Adapun nama kader posyandu tersebut yaitu Dwi Martanti dari kader posyandu Padukuhan kaliwuluh RT 06 RW 06, Kalurahan Jurangjero yang mewakili lomba dari UPT Puskesmas Ngawen I. Di dalam lomba posyandu berprestasi tersebut Dwi Martanti menyampaikan materi presentasi tentang inonasi posyandu mangga Padukuhan kaliwuluh RT 04 RW 06, kalurahan Jurangjero, Kapanewon Ngawen.
Tujuan diadakan lomba posyandu berprestasi ini untuk meningkatkan kinerja posyandu bidang kesehatan dalam mendukung transformasi pelayanan kesehatan primer, memberikan penghargaan kepada posyandu berprestasi, menyiapkan posyandu bidang kesehatan terbaik, dan meningkatkan peran Puskesmas dalam pembinaan posyandu.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
| Hari ini |          | 
| Kemarin |          | 
| Pengunjung |          | 
 
								.jpg)



 
 
         
						
					 
						
					 
						
					




